Sabtu, 28 Februari 2009

RESEP DASAR KUAH BAKSO

BAHAN:
8 ltr air
3 kg tulang kaki sapi/tulang sumsum sapi
BUMBU HALUS:
16 siung bawang merah
8 siung bawang putih
16 btr kemiri
1 sdm lada5
sdm minyak goreng
CARA MEMBUAT:
1. Siapkan wajan, panaskan minyak. Tumis bumbu halus hingga matang dan harum, angkat.
2. siapkan panci, masukkan tulang kaki sapi/ tulang sumsum sapi dan bumbu tumis. Rebus hingga air mendidih dan kuah harum.Sajikan panas bersama bakso dan isi bahan lainnya.

Tahu Telupat/Kupat Magelang

Bahan Kuah :
air, bawang putih tumbuk kasar/dikepra,
garam,
kecap manis,
gula merah/aren,
daun jeruk purut,
sedikit mrica (bagi yg suka),
kacang (goreng, tumbuk kasar)
Isian :
taoge,
kol,
tahu putih,
bakwan (boleh ditambah tempe goreng)
Taburan :
seledri dan bawang goreng,
kerupuk
Pelengkap : bawang, cabe rawit
Cara membuat :
Rebus air, masukkan bawang putih, kecap, gula merah, mrica, kacang. Kalau sudah siap dihidangkan masukkan irisan daun jeruk purutnya. Taoge disiram air panas, kol diiris halus, tahu putih diiris dan digoreng, bakwan diiris kasar. (Di piring lakukan penumbukan bawang putih dan cabe rawit, tuangi kuahnya, masukkan isian. Siap disantap hangat2 (kuahnya). Taburi seledri, bawang goreng dan kerupuk.

CEKER AYAM ASAM MANIS

BAHAN:
16 ceker ayam, cuci bersih, potong-potong
150 gr jamur kancing, iris
1 liter air
6 cabai merah besar, potong-potong
8 cabai hijau besar, potong-potong
10 cabai rawit merah
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
3 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
2 buah tomat segar
5 sdm kecap manis
1 sdt garam,
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt kaldu instan rasa ayam
Haluskan:
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1/2 sdt terasi matang
Taburan: daun kemangi secukupnya
CARA MEMBUAT:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus, cabai merah, cabai hijau, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum. Masukkan ceker ayam, kecap manis, garam, merica, dan air, masak hingga ceker lunak. Masukkan Kaldu instan rasa ayam, jamur, potongan tomat, dan kemangi, masak sebentar,angkat. Sajikan hangat dengan nasi putih.
Untuk: 4 orang

dasar roti bakar(roti tawar)

Bahan-bahan
MAURIPAN ( Instant Yeast ) 10 g
Bakerine Plus ( bread Improver ) 3 g
Full Cream Milk Powder 30 g
Susu Cair Evaporated "LUCKY COW" 50 g
Air Dingin550 g
Shortening 50 g
STAFRESH ( fat additive ) 10 g
Garam 16 g
Cara Membuat
1. Aduk semua bahan hingga rata kecuali garam, shortening & Stafresh.
2. Setelah semua bahan teraduk rata, masukkan garam, Shortening & Stafresh lalu aduk kembali hingga kalis (tidak Lengket).
3. Diamkan selama 5 menit kemudian timbang adonan menurut besar cetakan, diamkan selama 10 menit.
4. Kemudian adonan di roll hingga udara yang ada di adonan terbuang.
5. Masukkan ke dalam cetakan yang sebelumnya sudah dipoles dengan minyak polesan.
6. Diamkan sampai cukup besar.
7. Panggang hingga matang selama +/- 30 menit.

ROTI BAKAR

BAHAN;
1 tangkup roti tawar
1 telur dadar
Selai cokelat secukupnya
Keju parut secukupnya
Butter secukupnya
CARA MEMBUAT;
1. Oleskan butter pada permukaan roti hingga merata
2. Olesi dengan selai cokelat, taburi keju parut, tambahkan susu kental manis
3. Beri telur dadar lalu tumpuk kembali dengan roti
4. Siapkan pemanggang yang telah dipanaskan, kemudian bakar hingga permukaan roti kuning kecoklatan

JAGUNG BAKAR MANIS

Bahan :
10 buah jagung manis yang muda, kupas kulitnya
5 sdm mentega
250 gr arang untuk membakar
Tusuk sate atau tusuk bambu
Bumbu olesan :
3 buah cabai merah (lombok besar)
3 siung bawang putih
1 sdm gula merah2
sdm saos tomat
3 sdm saus cabai
3 sdm susu kental manis
¼ sdt garam
25 gr keju parut

Jumat, 27 Februari 2009

bakmi jawa godhog

Bahan:
Mie basah siap pakai
1/2 ekor ayam
Kol, potong kasar
4 bh tomat, iris kasar
3 bh telur rebus, belah 2
3 btg daun bawang, iris halus
2 btg seledri iris halus
2 sdm kecap manis
1 1/2 ltr air
Bumbu halus:
5 bawang putih
5 kemiri, sangrai
1/2 sdt merica
garam
Pelengkap:
Bawang merah goreng
Sambal cabe rawit
Cara membuat:
Rendam ayam dalam air jeruk lemon sekitar 15 menit, kemudian cuci, tiriskan.
Rebus ayam dengan api kecil hingga cukup empuk. Angkat ayam, goreng hingga kecoklatan, kemudian suwir-suwir.
Tumis bumbu halus hingga harum, kemudian masukkan ke dalam kaldu.
Tambahkan kecap manis dan ayam suwir. Didihkan.
Masukkan tomat dan kol, masak hingga cukup layu.
Terakhir masukkan mie, daun bawang dan seledri.
Angkat.
Sajikan segera bersama bahan pelengkap lainnya.

bakmie jawa rebus

Bahan:
400 gr mie basah
200 gr kol
2 bh tomat
3 btg daun bawang
2 btg daun seledri
400 gr ayam goreng
4 sdm minyak goreng
1,5ltr kaldu ayam kampung (dari ayam rebus sebelum digoreng).
2 btr telur, kocok lepas
2 sdm kecap manis
2 sdm bawang goreng
Pelengkap:
acar mentah
emping goreng
Bumbu halus:
4 bh bawang putih
6 btr bawang merah
4 btr kemiri
1 sdt merica
3 sdt garam
Cara membuat:
siram mie dengan air hangat, tiriskan. Iris kol ukuran 1 cm. belah-belah tomat, iris-iris daun bawang 1 cm, iris halus seledri, suwir-suwir daging ayam buang tulangnya, sisihkan.
Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus sampai harum, tuangi kaldu. Setelah kaldu mendidh tuangi telur kocok sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan sampai telur matang dan bergumpal kecil-kecil, masukkan kecap manis dan ayam suwir, lalu didihkan kembali.
Masukkan kol, tomat dan daun bawang, masak sampai sayuran agak layu, tambahkan mie dan seledri, aduk sebentar, angkat.
Taruh mi rebus kedalam piring saji, taburi bawang goreng. Hidangkan selagi panas dengan pelengkap acar dan emping goreng.

bakmie goreng jawa

Bahan:
250 gr mie basah, rendam dgn air panas sebentar. Kemudian tiriskan.
1 potong dada ayam, rebus, iris sesuai selera
2 buah wortel, iris sesuai selera
2 lembar daun kol, buang tulang daunnya, iris halus
100 gr taoge, buang akarnya
2 batang daun bawang, iris halus
1 batang seledri, iris halus
2-3 sdm kecap manis
150 cc kaldu ayam (hühnerbruhe)
2 butir telor, (buat telor dadar, iris tipis memanjang)
Bumbu dihaluskan:
3 buah kemiri, yg sudah disangrai
3 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus sampai kuning & harum. Masukkan irisan ayam, aduk rata sampai berubah warna. Kemudian tuangkan kaldu & didihkan sebentar; masukkan kecap manis, kol & mie. Aduk rata.
2. Masukkan seledri & daun bawang, aduk sampai seluruhnya matang & kaldu habis.
3. Angkat & hidangkan dengan taburan irisan telor dadar & bawang goreng.

Nasi Goreng Petai

Bahan-bahan:
750 gr nasi putih
300 gr daging sapi,
potong dadu3 batang/papan petai, tiap biji petai dibelah
28 bawang merah,
dihaluskan4 siung bawang putih,
dihaluskan3 cabai merah, buang bijinya, dihaluskan
4 sdm minyak goreng
garam dan merica secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai merah halus sampai berbau sedap.Masukkan daging sapi, aduk-aduk sampai matang.Masukkan petai, aduk-aduk hingga tercampur rata.Masukkan nasi, garam dan merica, aduk hingga rata dan matang.
Hidangkan bersama garnish sesuai selera

Timlo Jamur Tiram

Bahan :
Jamur tiram
Daging ayam
Udang
Wortel
Kapri
Sayuran
Kentang
Seledri
Bumbu :
Bawang merah goreng
Bawang putih
Lada
Kecap
Garam
Cara Masak :
Daging ayam direbus dalam air. Wortel dan jamur diiris sesuai selera. Kentang diiris lalu digoreng.
Tumbuk (lumatkan) udang yang sudah dikupas kulit dan kepalanya bersama bumbu-bumbu lalu ditumis.
Masukkan tumisan tersebut dalam kuah lalu masukkan sayuran kedalamnya.

Kentucky Jamur Tiram

Bahan :
Jamur tiram
Telur
Tepunt terigu
Minyak goreng
Bumbu :
Bumbu instan
Cara masak :
Cuci jamur tiram. balur dengan putih telur lalu balur dengan tepung terigu yang sudah dicampur dengan bumbu instan.
Masak (goreng) sampai panas dan hidangkan dengan saus.

lumpia isi (jamur tiram)

Bahan :
Kulit lumpia
Jamur tiram,sayuran dan telur
Bumbu :
Bawang merah
Bawang Putih
merica bubuk
garam dan bumbu penyedap
Cara Masak :
Bawang merah/putih diiris-iris lalu ditumis sampai layu.
Masukkan irisan jamur dan sayuran dan diaduk-aduk sampai layu pula.
tambahkan garam,merica,bumbu penyedap. Aduk sampai rata dan tambahkan telur yang telah dikocok dan lanjutkan pemasakan isi lumpia sampai matang.
Isikan pada kulit lumpia lalu digoreng.

sup jamur tiram

Bahan :
Jamur tiram
Sayuran
makaroni
Bumbu :
Bawang putih
Bawang merah goreng
Kaldu
Merica bubuk
Bumbu penyedap
gula dan garam
Cara Masak :
Bawang putih ditumbuk halus,ditumiskan dan dimasukkan dalam kuah mendidih.
Masukkan sayuran,makaroni dan jamur tiram lalu tambahkan garam,merica bubuk,sedikit gula.
Setelah masak,angkat dan taburi bawang merah goreng.

Kamis, 26 Februari 2009

ayam kremes

Ingredients:
1 ekor ayam, boleh utuh atau dipotong
3 daun jeruk
3 daun salam
Sepotong lengkuas

Bumbu halus :
6 bw merah
6 bw putih
1 sdm ketumbar
1 sdt merica
sepotong jahe
1 sdt jintan
sedikit kunyit (optional)
2 sdm garam

Bahan kremes:
1 cup air rebusan ayam
1/4 cup tepung beras (boleh ditambah tapioka, optional)
1 butir telur, kocok rata
1 cup air

Directions:
1. Rebus ayam dengan semua bumbu hingga empuk, angkat ayam dari air rebusan.
2. Goreng ayam hingga kekuningan
3. Campur semua bahan kremes, goreng per SATU SENDOK SAYUR dalam minyak panas dengan api agak besar. Goreng hingga kering.
4. Sajikan ayam dengan taburan kremes.

jus apokat

Bahan:
3 buah alpukat yang tua
100 ml sirop gula
100 ml sirop moka
100 g es batu, memarkan
4 sdm susu kental manis cokelat

Cara membuat:
# Keruk daging buah alpukat. Taruh dalam mangkuk blender.
# Tambahkan sirop gula. Proses hingga lembut.
# Taruh sirop moka dalam 2 buah gelas saji. Tuangi alpukat halus.
# Beri es batu. Siram dengan susu kental manis.
# Sajikan segera.

Rendang Ayam

Bahan:
1 ½ kilo ayam, jangan terlalu muda
12 gelas santan dari 3 butir kelapa
2 biji asam kandis
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun kunyit
2 lembar daun jeruk purut
Garam secukupnya
Haluskan:
1 ons cabe merah
15 buah bawang merah
6 siung bawang putih
5 buah kemiri
2 cm jahe
3 cm laos (yang ini tidak perlu dihaluskan, cukup di keprak saja)

Cara membuat:
~ Ayam dipotong-potong. Kecuali bagian punggung, bagian-bagian lain
sebaiknya dililit dengan benang katun agar tidak terlepas dagingnya
saat dimasak.
~ Dalam wajan: rebus santan dengan bumbu-bumbu yang dihaluskan plus daun-
daun dan asam kandis.
~ Aduk terus sampai mengental agar santannya tidak pecah. Kalau sudah mulai
keluar minyak masukan potongan-potongan ayam.
~ Aduk terus dan dimasak dengan api sedang. Kalau mau dihitamkan, kecilkan
apinya.

Rabu, 25 Februari 2009

baso jamur

Bahan2:
Mie kering, seduh air panas, tiriskan.
2 sdm kecap manis
1 sdm minyak sayur
Cara:Setelah mie ditiriskan, masukkan kecap dan minyak sayur, aduk rata dengan sumpit.Sisihkan.
Kuah Bakso:
2 lt air
500gr ayam+tulang dicacah kecil2
10 butir bakso sapi/ayam
2 siung bawang putih
1 btg daun bawang
2 sdt garam1/2 sdt merica1/2 sdt gula
Cara:
Didihkan air.Masukkan potongan ayam, sedikit garam dan merica.Rebus sampai matang.Setelah matang, angkat potongan ayam, sisihkan.Air rebusan ayam didihkan kembali.Masukkan bawang putih, daun bawang dan bakso.Beri garam dan merica serta gula pasir.Aduk rata, jerang sampai matang.Sisihkan.
Tumis ayam jamur:
500gr ayam+tulang yang sudah direbus tadi.
1 klg jamur kancing, iris tipis2 siung bawang putih, geprek
3 sdm kecap manis
1 sdm saus tiram
1 sdt garam1/2 sdt merica
Cara:
Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan ayam, aduk rata.Masukkan kecap manis dan saus tiram, aduk rata.Masukkan garam dan merica, beri air kuah sedikit, aduk rata.Tunggu sampai matang, sisihkan.
Minyak ayam
Panaskan lemak dan kulit ayam hingga harum dan keluar minyaknya.Tambahkan minyak sayur, masak sebentar. Angkat
Pelengkap:
Sawi/caisim, dipotong2, rebus.Pangsit goreng.Bawang goreng.Sambal.
Penyajian:Taruh 2 sdm minyak ayam di dasar mangkok.Taruh mie secukupnya di mangkok.Beri 2 sdm tumisan ayam jamurBeri rebusan sawi secukupnyaBeri pangsit gorengBeri sambalTaburi bawang gorengSajikan bakso dan kuahnya di mangkuk lain.
Sajikan hangat.

bebek peking

BAHAN :
1 ekor bebek peking
1 lbr daun sawi
1 buah ketimun
1 butir telur
BUMBU :
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah bunga pekak
2 sdm bumbu ngohiong
1 sdt penyedap rasa
2 sdm saus
1 sdt ketumbar
2 sdt lada
BAHAN SAUS :
1 sdm kecap ikan
2 sdm saus taoco
1 sdm gula pasir
2 sdm tepung terigu
CARA MEMBUAT :
1. Bersihkan bebek, campur semua bumbu bebek jadi satu.
2. Masukkan semua bumbu kedalam tubuh bebek, lumuri juga bagian luarnya.
3. Jahit bagian anus bebek agar bumbu yang telah dimasukkan tidak tumpah keluar lagi.
4. Gantung bebek selama kurang 8 sampai 9 jam, agar bumbu meresap.
5. Panaskan oven, panggang bebek selama +/- 1 jam. Hingga berwarna cokelat tua. Angkat.
6. SAUS :
Panaskan 2 sdm minyak goreng dalam wajan. Tumis tauco, hingga harum, tambahkan kecap ikan dan gula pasir. Masak selama 2 sampai 4 menit.
Sajikan bebek peking dengan sausnya
Untuk 8 porsi

bakmi goreng

Bahan;
~ 250 gr mie basah
~ 30 gr suwiran daging ayam
~ 1 btr telor bebek/ayam
~ 30 gr irisan kol
~ 1/2 buah tomat, potong dadu
~ 2 sdm irisan daun bawang
~ 3 sdm minyak bawang
~ 1/4 sdt penyedap rasa
~ 1/2 sdt garam
~ 30 cc kaldu ayam
~ 5 sdm kecap manis
Bumbu halus;
~ 2 siung bawang putih
~ 1/4 sdt lada putih butir
Bahan pelengkap;
~ 1 sdm bawang goreng
~ 1 sdt irisan daun seledri
Acar ( mentimun, cabe rawit, dan wortel)
Cara membuat;
1. Siapkan wajan, tuang minyak bawang, setelah mendidih tumis bumbu halus beserta penyedap dan garam hingga harum
2. Masukkan irisan kol, tomat, daun bawang, telor dan suwiran daging ayam. Aduk-aduk seperti membuat orak-arik.
3. Tambahkan kaldu kemudian mie basah,tutup wajan dan diamkan +/- 2 menit atau hingga mie dan sayuran matang.
4. Tambahkan kecap manis, aduk rata, angkat.
Letakkan dipiring hidang, taburi irisan daun seledri dan bawang goreng. Sajikan bersama acar.

Senin, 23 Februari 2009

Mi Jawa

Bahan :
12 buah (250 gr) ceker ayam, memarkan
1500 ml air untuk merebus
200 gr mi telur bulat, rebus, tiriskan
3 sdm kecap manis
2 btr telur, kocok lepas
50 gr kol, iris kasar
5 btg caisim, potong 3 cm
200 ml air kaldu bekas rebusan ceker
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1 sdt garam 2 btg daun bawang, iris miring
2 sdm minyak untuk menumis Bumbu halus :
6 siung bawang putih
4 butir kemiri, sangrai
1/2 sdt merica
Cara membuat :
Rebus ceker ayam dan air sampai empuk. Sisihkan air kaldunya. Lumuri mi dengan kecap manis. Aduk rata. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan telur. Aduk sampai berbutir. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan ceker ayam. Aduk sampai berkulit. Tambahkan kol dan caisim. Aduk sampai layu. Masukkan air kaldu, kaldu ayam bubuk, dan garam. Aduk sampai meresap dan bumbu matang. Tambahkan mi. Masak sampai matang. Masukkan daun bawang. Aduk rata.

Nasi Goreng Oriental

Bahan-bahan:
1 piring nasi putih
70 gr daging ayam
4 siung bawang putih
4 ekor udang
1 btr telur2
bh cabai merah
50 gr bawang bombay
50 gr wortel
1 bt daun bawang
garam dan merica halus secukupnya
Cara Membuat:
Udang dan daging ayam dipotong-potong. Telur ayam dikocok. Cabai merah dibuang isinya, lalu direbus, ,tiriskan lalu dihaluskan bersama bawang putih (diblender). Bawang bombay, wortel dan daun bawang diris-iris kecil.Semua bahan ditumis bersama-sama, beri garam, merica dan nasi putih. Kemudian diaduk sampai tercampur, lalu angkat. Pindahkan pada sebuah mangkuk (dicetak), lalu tuang pada sebuah piring.
Sajikan bersama irisan mentimun.

Nasi Goreng Sarden

Bahan-bahan:
3 mangkuk nasi putih
5 sdm minyak goreng
100 gr udang, kupas, biarkan utuh atau dipotong terserah selera
1 kaleng sarden
1 sdm minyak wijen
4 butir telur, kocok sebentar
4 sdm kacang polong
4 buah bawang merah, cincang halus
3 siung bawang putih, cincang halus
6 bh cabe merah, iris-iris halus
1 sdt garam halus
1 sdt lada halus
Cara Membuat:
Ambil ikan sarden, goreng sebentar dalam minyak panas dan potong-potong kecil, sisihkan.Tumis bawang merah dan bawang putih dalam minyak panas.Masukkan udang kupas, tumis.Tambahkan saus sarden, tumis.Masukkan nasi, aduk-aduk, kemudian tambahkan garam, lada dan minyak wijen.Tuangkan telur kocok dan aduk hingga rataTerakhir masukkan cabai, ikan sarden dan kacang polong, aduk-aduk sebentar.Hidangkan selagi panas.

Nasi Goreng Kepiting

Bahan-bahan:
3 piring penuh nasi putih
150 gr kepiting giling
1 dada ayam, dipotong dadu
4 ekor udang5
bh cabai merah, dipotong miring selebar 1 cm
4 bh cabai hijau, dipotong miring selebar 1 cm
5 btr bawang merah, dirajang halus2
siung bawang putih, dicincang halus
2 tangkai daun bawang, diiris halus
2 sdm kecap ikan
1 sdm kecap Inggris
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
3 sdm minyak goreng
garam dan merica halus secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabai merah, cabai hijau, daun bawang dan ayam. Aduk hingga ayam dan cabai matang.Tambahkan kepiting giling dan nasi menyusul kemudian kecap ikan, kecap Inggris, kecap manis, garam dan merica. Aduk-aduk hingga rata.Hidangkan dengan dihias seperlunya.

Nasi Goreng Kambing

Nasi Goreng Kambing
Bahan-bahan:
400 gr nasi putih
75 gr daging kambing muda, iris tipis
40 gr nanas, potong dadu
2 siung bawang putih, cincang halus
1 bawang bombay, cincang halus
5 sdm minyak goreng
1 sdt ketumbar bubuk
2 cm kunyit, dihaluskan
2 kapulaga
25 gr daun bawang, iris halus
1-2 sdt garam
1 sdt merica bubuk
Cara Membuat:
Lumuri daging kambing dengan campuran kunyit dan ketumbar dengan rata, biarkan beberapa menit agar meresap.Panaskan minyak, masukkan daging kambing, masak hingga 3/4 matang.Masukkan bawang putih, bawang bombay dan kapulaga, aduk-aduk sebentar.Masukkan buah nanas dan nasi, aduk hingga tercampur rata.Taburkan daun bawang, garam dan merica, aduk lagi hingga rata.
Sajikan dengan irisan mentimun dan tomat.

Nasi Goreng Jawa

Nasi Goreng Jawa
Bahan-bahan:
500 gr nasi putih
3 sdm minyak untuk menumis
3 helai daun bawang, iris kasar
1 sdm kecap manis
garam secukupnya
Bumbu Halus :
5 btr bawang merah
2 siung bawang putih
6 bh cabai merah1/2 bh tomat1/2 sdm terasi bakar
Garnish:
irisan telur dadar, irisan tomat dan irisan mentimun
Cara Membuat:
Tumis bumbu/bahan yang dihaluskan sampai berbau harum. Masukkan nasi, aduk agar bercampur rata dengan bumbu.Tambahkan irisan daun bawang dan kecap manis serta garam, aduk-aduk lagi hingga semua benar-benar rata.
Hidangkan bersama garnish.

nasi goreng istimewa

Nasi Goreng Istimewa(Special Fried Rice)
Bahan-bahan:
2 piring nasi
1 siung bawang putih
3 bawang merah
2 buah cabai merah, dihaluskan
1 sendok makan pasta tomat/saus tomat
1 batang daun bawang
1 butir telur, kocok
100 gram daging ayam, dipotong dadu kecil-kecil
50 gram udang, dikupas
5 bakso
1 sendok makan minyak goreng
2 sdm minyak wijen
merica bubuk sesuai selera
garam sesuai selera
Cara Membuat:
Panaskan minyak goreng dan minyak wijen, tumis bawang putih, bawang merah dan cabai merah sampai harum baunya.Masukkan ayam, udang dan bakso, aduk sebentar sampai agak matang.Masukkan telur, aduk-aduk hingga telur pecah-pecah matang.Masukkan nasi putih, saus tomat, garam dan merica, aduk sampai rata dengan bumbu.Dihidangkan dengan dihias seperlunya.

nasi goreng petai

Nasi Goreng Petai
(Petai Fried Rice)
Bahan-bahan:
750 gr nasi putih
300 gr daging sapi,
potong dadu3 batang/papan petai, tiap biji petai dibelah
28 bawang merah, dihaluskan
4 siung bawang putih, dihaluskan
3 cabai merah, buang bijinya, dihaluskan
4 sdm minyak gorenggaram dan merica secukupnya
Cara Membuat:
Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai merah halus sampai berbau sedap.Masukkan daging sapi, aduk-aduk sampai matang.Masukkan petai, aduk-aduk hingga tercampur rata.Masukkan nasi, garam dan merica, aduk hingga rata dan matang.
Hidangkan bersama garnish sesuai selera.

Minggu, 22 Februari 2009

kue bika ambon


Bika Ambon
Bahan Biang :
15 gr ragi instant
20 gr gula pasir
15 gr tepung terigu
75 ml air

Bahan Tepung :
200 gr tepung sagu
300 gr gula pasir
8 kuning telur
½ sdt vanilli
½ sdt kulit jeruk purut,
parut15 lembar daun jeruk purut
350 ml santan kental
½ sdt garam
½ sdt pewarna kuning
minyak goreng untuk memoles cetakan
Cara Membuat:
1. Adonan biang :
campur semua bahan lalu diamkan selama 25 menit.
2. Rebus santan, garam dan daun jeruk purut hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecah, angkat. Buang daun jeruk purut lalu campur santan dengan tepung sagu, aduk rata.
3. Kocok kuning telur dan gula pasir hingga gula larut. Masukkan campuran tepung sagu, kulit jeruk purut parut, vanilli dan pewarna kuning. Aduk rata. Diamkan adonan selama ± 3 jam.
4. Tuang adonan ke dalam cetakan yang telah diolesi minyak dan dipanasi terlebih dahulu sebelum adonan dituang.
5. Panggang dalam oven dengan api bawah, biarkan pintu oven tetap terbuka hingga gelembung berhenti.
6. Oven bagian bawah matikan, kemudian nyalakan oven bagian atas dan panggang hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan. Angkat.
7. Setelah dingin keluarkan kue dari cetakan, sajikan

Sabtu, 21 Februari 2009

pisang pontia

Bahan :
1 sisir (10 buah) pisang uli
1½ lt minyak goreng.
Bahan Pencelup :
125 tepung terigu protein sedang
¼ sdt garam
250 ml air
1 sdm tepung beras
1½ sdm gula tepung
Bahan Kremesan :
1 lt air240 gr tepung beras
45 gr tepung sagu tani
1 sdm garam
20 gr gula merah, disisir halus2 kuning telurpewarna kuning tua secukupnya (boleh tidak dipakai)
caranya:
1. Potong pisang seperti kipas melebar. Sisihkan.
2. Aduk bahan pencelup sampai rata.
3. Aduk bahan kremesan sampai rata.
4. Panaskan minyak goreng. Tuang satu sendok sayur adonan kremesan. Biarkan mengambang. Kecilkan api. Kumpul-kumpulkan adonan sehingga menyatu.
5. Celup pisang ke bahan pencelup. Masukkan ke bagian tengah kremesan yang sudah dikumpulkan. Lipat kremesan hingga menutupi pisang.
6. Goreng sampai matang.
Tips :
Menggoreng pisang kremes lebih baik menggunakan 2 penggorengan yang masing-masing diisi minyak panas.
Penggorengan pertama digunakan untuk menuang bahan kremes hingga melipat adonan.
Penggorengan kedua digunakan untuk mematangkannya.
Pada saat menuang bahan kremesan minyak harus benar-benar panas agar bahan kremesan naik dan mengambang.
Setelah bahan kremesan mengambang, kecilkan api agar bahan kremesan tidak cepat kering. selamat mencoba..
by agung